Tim Peneliti Tanah Ulayat IAITF Dampingi Saksi Ahli

Sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat serta implementasi atas MoU diantar LPM IAITF dengan Majelis Tinggi Suku Melayu Negeri Kubu pada 23 Maret 2022, khususnya dalam kaitannya dengan Hukum Adat, Tim Peneliti Tanah Ulayat LP2M IAITF Dumai, dampingi saksi ahli dalam sidang sengketa tanah Ulayat Suku Hambaraja Negeri Kubu di Pengadilan Negri Rokan Hilir di Ujung tanjung (02/06/2022).

Sidang yang dipimpin Hakim Ketua Majlis Erif Erlangga, SH dan didampingi dua Hakim anggota yakni, Aldar Vileri dan Nora dengan Panitera penganti Saiful, mendengarkan keterangan saksi ahli yakni Syaukani Alkarim, beliau adalah budayawan Riau dan pengurus Lembaga Adat Melayu Riau.

Tim peneliti IAITF yang hadir dalam persidangan tersebut adalah Dr. H. M. Rizal Akbar, Dawami dan Farid Firdaus. Sementara dari tokoh masyarakat adat hadir pada kesempatan itu Ketua Majlis Tinggi Suku Melayu Kenegerian Kubu Datuk Nurdin, Sekretaris Suhaifi, ST serta didampingi tim pengacara yang dipimpin oleh Cutra Andika Siregar, SH.

ditulis oleh : imam fadli

One Reply to “Tim Peneliti Tanah Ulayat IAITF Dampingi Saksi Ahli”

  1. memang hak ulayat masyarakat di jaman sekarang suka di abaikan, sehingga itu butuh ketegasan pemerintah. Seyogyanya di indonesia ini perlu pengadilan agraria mengingat masalah sengketa tanah ini marak terjadi sengketa tanah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *