IAITF Dumai, “Kampus Hijau” Usung Konsep Taman dalam Kampus

Identik dengan warna hijau, institut satu-satunya yang ada di Kota Dumai ini mengusung konsep taman dalam kampus untuk tata wilayahnya. Taman dalam kampus merupakan area terbuka yang dirancang dan ditanam dengan tanaman-tanaman di dalam lingkungan kampus.

Dengan konsep ini IAITF Dumai berharap kampus dapat memberikan ruang hijau yang menyegarkan, tempat rekreasi, dan area yang menyenangkan bagi mahasiswa, staf, dan pengunjung kampus.

Tak jarang IAITF Dumai menjadikan ruang hijau ini sebagai tempat untuk menyelenggarakan beberapa kegiatan perkuliahan, sosial, pertemuan, atau acara kampus dan mahasiswa lainnya. Area ini selain digunakan untuk belajar, berkumpul, atau berdiskusi diharapkan juga sebagai tempat yang dapat memacu kreatifitas Mahasiswa IAITF Dumai.

Lingkungan menyenangkan yang berusaha diciptakan oleh IAITF Dumai dapat memberikan suasana yang menyegarkan dan alami di tengah-tengah lingkungan perkuliahan yang sering kali sibuk dan padat. Tanaman hijau, bunga, dan elemen lanskap lainnya menciptakan suasana yang menenangkan dan hendaknya dapat membantu mahasiswa mengurangi stres yang dialaminya.

Taman dalam kampus juga dapat berfungsi sebagai ruang pembelajaran luar ruangan. Beberapa dosen di IAITF Dumai menjadikan taman sebagai tempat untuk menyelami materi perkuliahan  atau sekedar berdiskusi mengenai pembelajaran.

Taman dalam kampus merupakan aset penting IAITF Dumai dalam menciptakan lingkungan kampus yang seimbang, berkelanjutan, dan menyenangkan. Semoga konsep ini dapat bertahan dan makin membaik agar dapat menfasilitasi seluruh keinginan civitas akademika IAITF Dumai.

Nini Nursima, penulis Tafidu Media

Written by 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *